07 Februari 2010

KEHIDUPAN

Semakin banyak kita taburkan kebaikan ,
Semakin besar hasil yang kita petik.

Belajar ilmu apapun jika tidak dilengkapi dgn akhlak,
Ilmu itu bisa menjadi biang masalah.

Kepekaan sudah selayaknya terasa dalam hidup kita,
Perhatikan jangan2 sikap,tindakan/kata2 kita menzalimi orng lain.

Inti kebahagiaan : mendapat nikmat bersyukur ,
Diuji bersabar & beristiqhfar bila berbuat dosa.


Dengan mengingat Allah kita bisa menteremahkan bahasa hati,
Atas segala sesuatu & puncaknya adalah keagungan dan kebesaran Allah swt.

Kita harus Ridho menerima apapun kenyataan yang terjadi,
Diiringi ikhtiar untuk memperbaiki kenyataan pada jln yang diRidhoi Allah swt.

Jangan pernah takut memberikan sesuatu karena Allah swt maha kaya,
Ia benar2 menjanjikan ganjaran &jaminan tidak akan memiskinkan
Orang2 yang dengan hati tulus bersedekah.

Ketika kita mengenal Allah, maka kita akan menjadi orang2 yang merdeka,
Dipuji tak dipuji kita tetap giat berbakti.

Keikhlasan itu berasal dari niat didalam hati,
Keikhlasan yang dapat kita raih sangat tergantung ..
Pada pensucian dan pembaharuan hati.

Janganlah kamu bersifat lemah & jangan pula bersedih hati,
Kamulah orang2 yang paling tinggi derajatnya jika kamu orang2 beriman.

Memiliki uang tanpa ilmu, maka uang itu tidak akan bertahan lama.

Jadikan setiap masalah sebagai sarana efektif ..
Untuk mengevaluasi dan memperbaiki diri,
Karena hal itulah yang menjadi keuntungan bagi diri ..
Dan mengundang pertolongan Allah swt.

Pemberian maaf dan doa yang tulus akan menjadi kebaikan
Dan kebaikan itulah yang kita berikan pada sebanyak2nya orang.

Mintalah perlindungan kepada Allah ,
Karena byk hal yang diluar kemampuan manusia.

Sesorang yang memiliki harga diri akan berjuang mendapatkan yang terbaik
Disertai keyakinan bahwa Allah lah yang akan memberikan pertolongan
Dan bimbingan kepadanya.

Orang2 yang berfikir baik sangka, baginya dunia itu indah
Karena dia selalu berfikir positif /baik sangka.

Jika hujan bagai kesulitan dan matahari bagai kebahagiaan,
Maka kita membutuhkan keduanya untuk bisa melihat pelangi.

Kalau dalam diri seseorang sudah muncul sikap ikhsan,
Maka dia senantiasa memburu kebaikan dan berharap kpd RidhoNya.

Perjuangan kita menjaga harga diri dari meminta2
Kepada selain Allah adalah bukti kemuliaan kita.

Ketika terbentuk oleh banyak ujian hingga terombang-ambing oleh tekanan,
Dan ingin melepaskan diri dari kesulitan itu berpeganglah kpd Allah & bersujudlah.

Kalau kita berfikir baik ,Allah akan memberikan kebaikan ..
Fikiran adalah kekuatan.

Keikhlasan adalah yang menentukan sesuatu perbuatan
Itu bermakna atau sia-sia.

Tak disebut kaya karena banyak harta , tapi
Yang disebut kaya yang sebenarnya adlh kekayaan jiwa.

Siapa yang dibukakan hati untuk memaafkan/membahagiakan,
Berarti ia mendapatkan kesempurnaan dalam hidupnya.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda